BERKENALAN DENGAN DUNIA PANJAT DINDING YUK... :)

Posted by Pusat Mainan Oke | Posted in , , ,

0


Wall Climbing/panjat dinding semakin hari semakin banyak peminatnya. Hal tersebut dapat kita lihat dengan semakin banyaknya kompetisi panjang dinding yang diadakan di Indonesia, baik berskala lokal maupun nasional. Bahkan atlet panjat dinding Indonesia juga sudah banyak yang mencatatkan namanya di ajang kompetisi panjat dinding bertaraf International, seperti event ENDURANCE TOPROPE, BOULDER CLIMBATHON 24HOUR di Camp5 1Utama Selanggor, Malaysia yang baru saja digelar pada tanggal 5-6 Juni 2010 kemarin.

Wow, semakin gemilang saja ya dunia panjat dinding Indonesia?

Aktivitas penuh tantangan ini semakin hari semakin berkembang bukan hanya sebagai olahraga saja. Serunya dunia panjat dinding yang bisa diikuti oleh berbagai kalangan usia, mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa ini sekarang juga sudah menjadi salah satu trend hoby yang sangat diminati. Tidak hanya sekedar mengandalkan kekuatan fisik saja loh. Panjat dinding juga membutuhkan keluwesan dan kelenturan dalam menempatkan posisi tubuh saat memanjat. Otak dan pikiran juga dipakai saat pemanjat membaca jalur yang akan dilewati. Bahkan secara psikologis, kemampuan dalam mengambil keputusan saat memilih jalur yang akan dilewati juga diasah dalam panjat dinding. Yang pasti, kepuasan saat mencapai puncak keberhasilan melewati jalur pemanjatan dapat membangun suasana hati yang lebih fresh dan semangad bagi si pemanjat.

Tapi ada yang tau gak? Ternyata panjat dinding baru berkembang di Indonesia sekitar tahun 1990an loh. Diawali dengan kedatangan 4 orang atlet panjat tebing dari Prancis ke Indonesia. Kemudian sensasi dan gebrakan baru dalam dunia panjat dilakukan oleh Harry Suliztiarto, seorang pemanjat legendaris Indonesia yang merayapi atap Planetarium Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Sejak saat itulah olahraga panjat dinding mulai diperkenalkan dan dikembangkan di Indonesia. Kejuaraan panjat dinding yang berskala Nasional pun mulai digelar untuk pertama kalinya di Padang, Sumatra Barat pada tahun 1991. Hum... dan ternyata sekarang, makin banyak kejuaraan panjat dinding yang diadakan dengan jumlah peserta yang semakin hari semakin meningkat. Jumlah wall atau dinding panjat pun semakin banyak didirikan untuk menyalurkan hobi yang menantang ini, baik di kediaman pribadi, sekolah-sekolah, kampus-kampus, bahkan di tempat-tempat umum seperti mall dan taman kota. Semakin rame dan seru saja dunia panjat dinding saat ini.

Tapi.... Walaaaa... Adakah yang takut ketinggian? Panjat dinding juga bisa menjadi salah satu alternatif terapi bagi sobat-sobat yang takut ketinggian. Jangan khawatir, karena faktor safety sangat diperhatikan dalam olahraga yang satu ini. Mau tau alat-alat apa saja yang dipakai dalam panjat dinding? Khususnya untuk meyakinkan kamu-kamu bahwa panjat dinding itu olahraga yang aman kok....

Kalau mau mencoba panjat dinding, ada beberapa alat yang wajib dipakai, yaitu figure of 8 (descender), harness, gri-gri, carabiner screw gate, carabiner gate, carabiner bent gate, runner (dua carabiner gate dan bent gate yang disatukan dengan memakai quickdraw sling), sepatu panjat, chalk bag dan magnesium karbonat (Mg) yang berfungsi untuk menjaga tangan terhindar dari beceknya keringat. Hoho.... Jadi uda cukup meyakinkan donk, kalau kamu-kamu bakal aman saat memanjat, karena dijaga dengan tali kernmantel, harness, macem-macem carabiner yang dipakai, dan tentunya ada matras empuk yang nyaman dan aman menjagamu di bawah. Yang pasti, percaya deh kalau belayer kamu akan selalu siap menjaga keamananmu selama memanjat.

Yuhuuu.... Tunggu apa lagi? Membayangkan bertemu banyak teman baru, menyentuh dan menguasai point dan jalur di papan yang tinggi, bergeliat melatih kelenturan tubuh dan kekuatan otot, dan akhirnya.... MERDEKA.... Sampai di puncak kemenangan menaklukkan jalur pemanjatan yang menantang keberanian dan kepercayaan diri kita. Wooooopppzzzz.... Jangan cuma dibayangkan, jangan biarkan jadi basi dalam imajinasi. Realisasikan....

Make your own track n lets climb d'world together....

"cLimb d'worLd with CW Apache"